Selasa, 29 Mei 2018
Jokowi sebut Indonesia kekurangan dokter
Presiden Joko Widodo menyebut Indonesia masih kekurangan tenaga dokter terutama untuk ditugaskan di daerah-daerah pelosok. Oleh karena itu, ia menyambut baik berbagai pihak termasuk Muhammadiyah yang berencana membuka Fakultas Kedokteran pada beberapa perguruan tingginya.
"Kita masih kurang dokter terutama untuk di daerah-daerah, sangat kurang sekali," kata Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam penutupan Pengkajian Ramadhan 1439 Hijriah yang digelar Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah di Universitas Muhammadiyah Prof Dr Hamka (Uhamka), Ciracas, Selasa (29/5).
Menurut Jokowi, langkah tersebut semakin tidak terelakkan karena sudah menjadi sebuah kebutuhan. "Jadi kalau Muhammadiyah mendirikan fakultas kedokteran itu memang sebuah kebutuhan," jelasnya.
Lebih jauh, mantan Gubernur DKI Jakarta ini amat mendukung rencana PP Muhammadiyah membuka fakultas kedokteran dua perguruan tingginya yakni di Uhamka maupun di UAD (Universitas Ahmad Dahlan) Yogyakarta.
Sebab saat ini memang sudah menjadi keharusan bagi Indonesia dalam mencetak dokter-dokter baru untuk memenuhi kebutuhan tenaga medis di Tanah Air. "Saya senang sudah dapat kabar fakultas kedokteran di Uhamka dan Ahmad Dahlan sudah selesai. Ya karena kita masih kurang dokter," ungkapnya.
Dalam laporannya Rektor Universitas Muhammadiyah Prof DR HAMKA (UHAMKA) Prof Dr H Suyatno mengatakan pihaknya sudah mendapatkan izin untuk membuka fakultas kedokteran di Uhamka dan UAD Yogyakarta.
Dalam waktu dekat, pihaknya juga akan meluncurkan Gedung Fakultas Kedokteran Uhamka dan Kompleks Rumah Sakit Islam Uhamka di area seluas 5 ha yang saat ini sudah dimulai pembangunannya.
"Kampus kedokteran ini akan dibangun dalam 8 bulan sehingga tahun ajaran baru diharapkan bisa dipersiapkan sekaligus membangun rumah sakit 8 lantai," tutupnya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Popular Posts
-
Jusuf Kalla . Sumoqq | judi kartu online bandarq dan domino99 terbaik sepanjang masa Wacana untuk menyandingkan Jusuf Kalla dengan Ag...
-
Ada beberapa jenis hewan buas yang paling ditakuti keberadaanya. Hewan-hewan tersebut sering menjadi ancaman bagi manusia maupun hewan la...
-
emil dardak di pasar tembok dukuh. Cawagub Jawa Timur nomor urut 1 Emil Elestianto Dardak menyebut, pemerintah provinsi perlu mengakomodi...
Entri yang Diunggulkan
Partai pengusungnya mendukung Jokowi, Ridwan Kamil mengaku masih wait and see
jokowi dan ridwan kamil di patung bung karno . SUMOQQ | JUDI KARTU ONLINE BANDARQ DAN DOMINO99 TERBAIK SEPANJANG MASA Calon Gubernu...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.